Cara Menghilangkan Background Gambar di Photoshop CS Dan CC

Cara Menghilangkan Background di Photoshop – Halo teman-teman calon desainer, pada kesempatan kali ini kita akan belajar bagaimana cara paling mudah untuk menghilangkan background gambar menggunakan aplikasi Photoshop. Setidaknya ada dua cara mudah yang akan admin ajarkan kali ini, dan cara menghapus background  tersebut sering dipakai oleh para editor juga, yaitu memakai  Magic Wand Tool dan Pen Tool.
Menghilangkan background pada gambar biasanya di lakukan untuk membuat gambar PNG, dimana gambar tersebut nantinya akan memiliki background yang kosong atau transparan. Gambar yang transparan akan lebih mudah di olah, contohnya bisa di jadikan gambar pendukung Power Point, iklan produk, poster, dan masih banyak lagi manfaat lainnya.
Nah bagi teman-teman yang belum tahu cara menghapus atau menghilangkan background gambar menggunakan Photoshop kali ini admin akan mengajarkan caranya. Seperti yang saya katakan di atas akan ada dua cara yang berbeda, masing-masing mempunyai kegunaannya sendiri, jadi silahkan kalian coba dua cara berikut ini.
Baca Juga:

Menghilangkan Background Menggunakan Magic Wand Tool

Magic wand tool adalah salah satu tool seleksi yang ada pada aplikasi adobe photoshop. Tool ini sangat mempermudah penggunanya untuk menyeleksi bagian yang memiliki warna polos. Misalnya kamu mempunyai foto dengan background berwarna merah polos, maka dengan sekali sentuh kamu dapat menyeleksi seluruh background merah tersebut. 
Nah bagaimana cara memakai magic wand tool? Berikut admin akan contohkan. 
1. Langkah pertama kamu harus membuka/memasukkan gambar yang akan di hilangkan atau di hapus backgroundnya kedalam Photoshop.
Menghapus backgroud gambar PS
2. Perhatikan layer gambar tersebut, jika terkunci (tergembok) maka bukalah terlebih dahulu dengan cara klik kanan layernya lalu pilih Layer From Background lalu tekan OK atau Yes. Ini bertujuan agar gambar tersebut dapat kita edit.
Cara menghilangkan background di photoshop
3. Menuju menu bagian kiri dan pilih Magic wand tool seperti gambar di bawah ini.
Cara menghilangkan background gambar

 

4. Jika sudah arahkan cursor/mouse kamu kebagian background. Disini saya mencontohkan dengan background gambar yang berwarna biru. Klik di bagian tersebut sehingga hasilnya akan muncul garis putus-putus yang mengelilingi objek, artinya seleksi telah berhasil seperti gambar dibawah ini.
Menghapus backgroud di Photoshop
5. Selanjutnya tinggal hapus saja. Kamu bisa menggunakan Erase tool atau langsung menekan tombol hapus pada keyboard untuk langsung menghapus semua background dengan cepat. Jika sudah terhapus maka tampilannya akan transparan atau seperti gambar dibawah ini.
Cara menghilangkan background gambar mudah
6. Jika masih ada sisa seleksi/berupa garis putus-putus hilangkan dengan cara menekan CTRL+D. Sekarang anda sudah berhasil menghilangkan background pada gambar menggunakan Photoshop.

Menghilangkan Background Menggunakan Pen Tool

Berbeda dengan magic wand tool, seleksi menggunakan pen tool harus dilakukan secara manual, biasanya pen tool digunakan untuk menyeleksi gambar dengan background yang punya banyak warna. Kita harus membuat seleksi sendiri mengelilingi objek yang kita inginkan. Mengapa begitu? Bukannya malah susah? 
Justru memakai pen tool kita akan mendapat hasil potongan yang lebih rapi karena seleksi dilakukan manual oleh kita sendiri bukan oleh mesin. Kita bisa mengatur sesuai selera kita, itulah kelebihan menyeleksi menggunakan pen tool dan berikut adalah contoh menggunakannya.
1. Pertama silahkan buka/masukkan gambar yang ingin di hapus background-nya. Sebagai contoh disini saya juga akan memasukkan foto yang memiliki background banyak warna.
Menghilangkan backgrond di Photoshop
2. Pastikan layer gambar tersebut tidak terkunci. Jika terkunci silahkan buka terlebih dahulu dengan cara klik kanan pada layer lalu pilih Layer From Background dan tekan OK.
3. Pilih Pen tool yang berada di menu bagian kiri Photoshop. Jika kamu belum tahu yang mana itu pen tool silahkan lihat gambar dibawah ini.
Seleksi menggunakan pen tool untuk menghapus background
4. Mulai seleksi mengelilingi orang atau objek. Caranya tinggal klik-klik saja sedikit demi sedikit dan satukan titik kita mulai seleksi dengan titik akhir seleksi sehingga akan menyatu sempurna.
5. Jika sudah silahkan kilk kanan pada area seleksi tersebut dan pilih Make Selection kemudian tekan OK. Sehingga hasilnya akan muncul garis putus-putus.
Seleksi photoshop gambar
6. Berikutnya pilih Select yang ada di menu bagian atas kemudian pilih Inverse.
Seleksi gambar Photoshop
7. Nah sekarang tinggal hapus background-nya. Jika berhasil maka tampilannya akan seperti gambar dibawah ini. Selamat sekarang anda berhasil menghilangkan background gambar.
Cara menghilangkan background di Photoshop
Sekarang kamu sudah berhasil menghilangkan background pada gambar dengan photoshop. Kamu bisa menyimpan hasilnya dengan format PNG agar background tetap transparan, atau memberikannya background lain seperti Art atau lukisan menarik lainnya.
Terimakasih sudah mengikuti tutorial Photoshop kali ini, jika anda ingin tutorial lainnya silahkan kunjungi blog ini atau klik pada tautan berikut ini Tutorial Photoshop.

Leave a Reply