Cara Mengatur Jarak Spasi, Baris dan Paragraf di Word 2010 – 2016

Artikel ini memuat informasi tentang cara mengatur jarak spasi di Word 2010, 2013, dan 2016 dengan simpel dan rapi. Yuk simak pembahasannya sampai selesai!

Spasi adalah daerah kosong yang berfungsi sebagai pemisah antar huruf, kata, angka, tanda baca, dan lain sebagainya. Spasi harus diatur sedemikian rupa menyesuaikan aturan dari jenis tugas dan dokumen yang dibuat.

Misalnya pada tugas skripsi dan tugas mengetik artikel, tentu jarak spasi antar kata dan antar paragraf ukurannya berbeda. Ini sudah di tentukan agar dokumen yang dibuat nantinya menghasilkan tulisan yang proposional, rapi, dan enak untuk dibaca.

Apa saja yang akan kamu pelajari di sini?

  • Pertama, cara mengatur spasi antar huruf atau kata.
  • Kedua, cara mengatur jarak antar baris.
  • Ketiga, cara mengatur jarak antar baris secara custom.
  • Keempat, cara mengatur jarak antar paragraf.

Baiklah tanpa berlama – lama lagi, mari kita mulai saja tutorialnya dari yang pertama.

1. Cara Mengatur Jarak Spasi Antar Huruf / Kata

Jika kamu merasa jarak antara huruf atau kata terlalu rapat atau terlalu jauh, maka kamu dapat mengatur ulang jarak spasi-nya dengan cara berikut ini.

Langkah 1, buka dokumen Microsoft Word yang ingin di ubah jarak spasinya. Kemudian blok kata yang ingin di ubah jarak antar hurufnya, dan klik icon panah yang berada di kanan menu font.

mengubah jarak spasi huruf ms word

Langkah 2, setelah masuk di menu font langsung saja pilih Advenced, lalu pilih Spacing, dan kemudian akan muncul beberapa opsi dengan keterangan sebagai berikut:

  • Normal, jarak antar huruf normal / sesuai setingan default sistem.
  • Expanded, jarak antar huruf menjadi jauh.
  • Condensed, jarak antar huruf menjadi dekat.

Kamu juga dapat mengatur jarak spasi melalui kolom “By” dengan cara menambah atau menurunkan nilainya. Sebelum menekan OK lihat dulu hasilnya di kolom Preview.

cara mengatur jarak spasi di Word
cara mengatur jarak spasi di Word

Langkah 3, setelah selesai menentukan jarak spasinya, langsung saja tekan OK untuk menerapkan setingan.

2. Cara Mengatur Jarak Antar Baris

Di Microsoft Word kamu juga bisa mengatur jarak antar baris sesuai kebutuhan. Untuk melakukannya silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini:

Langkah 1, buka dokumen yang ingin di atur jarak barisya, lalu seleksi teksnya.

Langkah 2, klik icon Line and Paragraph Spacing yang ada di menu paragraph. Kemudian akan muncul beberapa pilihan jarak antar baris, dan silahkan pilih sesuai kebutuhan kamu.

mengubah spasi baris

Tambahan: kamu dapat mengatur jarak antar baris dengan cara yang lebih cepat, yaitu dengan memakai shortcut berikut ini:

  • Ctrl + 1 untuk jarak 1 pt
  • Ctrl + 5 untuk jarak 1,5 pt
  • Ctrl + 2 untuk jarak 2 pt

Semakin besar nilai angka yang dipilih, maka akan semakin besar juga jarak antar barisnya.

3. Cara Mengatur Jarak Antar Baris Secara Custom

Microsoft Word memang sudah menyediakan ukuran jarak sepasi antar baris pada kolom Line and Paragraph Spacing. Namun, kamu juga dapat membuatnya sendiri secara custom, sehingga kamu bebas menentukan jarak antar baris.

Langkah 1, silahkan buka dokumen microsoft word kamu, kemudian blok tulisan yang ingin di atur spasi barisnya. Jika sudah, klik icon Line and Paragraph Spacing, kemudian pilih Line Spacing Option.

mengubah spasi baris custom

Langkah 2, setelah masuk di menu paragraph, isi kolom “At” sesuai kebutuhanmu, misalnya isi angka yang tidak ada di opsi default word, seperti 4, 6, atau angka dengan koma (titik) seperti 1.8, 2.3 dan lain sebagainya.

cara mengatur jarak spasi baris di Word

Langkah 3, jika sudah, langsung saja tekan OK untuk menerapkan perubahan.

4. Cara Mengatur Jarak Antar Paragraf

Untuk menambah rapi sebuah dokumen word, kamu juga perlu mengatur jarak antar paragraf. Silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini untuk melakukannya.

Langkah 1, pertama buka dokumen microsoft word kamu, kemudian blok tulisan yang ingin di atur jarak paragrafnya.

Langkah 2, klik icon Line and Paragraph Spacing kemudian pilih Line Spacing Option…

mengubah jarak paragraf

Langkah 3, pada opsi spacing atur Befor dan After-nya sesuai kebutuhan kamu, dan klik OK.

cara mengubah jarak paragraf word

Demikian pembahasan kita mengenai cara mengatur jarak spasi, baris, dan paragraf di Microsoft Word 2010 dan versi lainnya. Terimakasih sudah berkunjung ke blog ini, dan baca juga tips bermanfaat lainnya hanya di Tutorian21.

Leave a Reply