5 Cara Crop Foto di Photoshop Sesuai Bentuknya Atau Custom

Pada tutorial kali ini saya akan membahas beberapa teknik atau cara crop foto di photoshop mulai dari memakai crop tool untuk memotong gambar dengan kotak sederhana, sampai menggunakan pen tool untuk memotong gambar sesuai dengan bentuknya.

Di masa sekarang ini mengedit gambar dan foto seakan sudah menjadi hal yang lumrah bahkan untuk orang awam sekalipun. Hal ini terjadi karena orang – orang sudah mulai tertarik dengan dunia fotografi meskipun hasilnya cuma untuk kebutuhan update konten media sosial saja.

Jika berbicara tentang edit-mengedit, tentu hal dasar yang harus bisa Anda lakukan adalah memotong foto. Tujuannya dari memotong foto yaitu untuk menyingkirkan bagian yang dianggap tidak penting, mengganggu, atau berlebihan supaya hasilnya nanti lebih terlihat bagus.

Untuk memotong atau crop foto di komputer dengan cepat dan mudah Anda bisa memakai aplikasi photoshop. Aplikasi besutan Adobe ini menyediakan banyak tool yang akan memudahkan pekerjaan memotong gambar Anda.

Jika Anda belum mengerti sama sekali bagaimana cara memotong gambar di photoshop maka silahkan ikuti panduan ini sampai akhir, karena saya akan memberikan beberapa tips crop gambar dengan memanfaatkan tool yang sudah disediakan photoshop.

Pada tutorial ini saya memakai adobe photoshop CS6. Jika Anda memakai photoshop versi lain tenang saja karena secara teknis caranya sama. Baiklah tanpa berlama-lama lagi mari kita mulai tutorial ini.

5 Cara Memotong Foto di Photoshop

1. Menggunakan Crop Tool

cara crop foto di photoshop dengan crop tool

Cara pertama untuk memotong gambar di photoshop adalah menggunakan crop tool. Crop tool sendiri adalah fitur pemotong gambar praktis yang disediakan photoshop. Dengan memakai crop tool Anda dapat memotong bagian sisi-sisi gambar secara cepat, mudah, dan rapi.

Cara crop foto di photoshop dengan fitur crop tool:

  1. Buka photoshop dan masukkan gambar yang ingin di crop melalui menu file – open, atau Anda bisa langsung drag and drop gambarnya ke dalam photoshop.
  2. Pada menu photoshop bagian kiri pilih crop tool.
  3. Jika sudah, sekarang Anda bisa langsung memotong foto dengan cara menarik sisi-sisinya, kemudian tekan enter. memotong gambar di photoshop

Untuk membuat ukuran crop sesuai rasio yang pas seperti 1×1, 4×5, 8,5×11 dan seterusnya., Anda bisa memilih atau memasukkan sendiri nilai rasio pada bar menu bagian atas saat crop tool aktif.

pengaturan rasio

Jangan lupa geser gambarnya menggunakan mouse untuk mengatur posisi pemotongan gambar agar sesuai keinginan Anda. Jika sudah, langsung saja tekan enter untuk memotong.

2. Menggunakan Marquee Tool

cara memotong gambar di photoshop dengan marquee tool

Marquee tool adalah salah satu fitur seleksi sederhana yang disediakan photoshop. Tool ini juga bisa Anda pakai untuk melakukan crop foto. Kelebihan menggunakan marquee tool adalah Anda bisa langsung memindahkan hasil potongan gambar ke daerah tertentu maupun halaman lain.

Berikut tahap cara memotong foto di photoshop menggunakan marquee tool:

  1. Buka aplikasi photoshop dan masukkan foto yang ingin Anda crop.
  2. Klik kanan pada icon marquee tool lalu pilih bentuk seleksi yang Anda inginkan. Ada dua opsi bentuk seleksi di sini yaitu persegi dan lingkaran.
  3. Sekarang buatlah seleksi dengan cara klik lalu tarik sampai ukuran seleksinya sesuai dengan kebutuhanmu. Jika terjadi kesalahan seleksi Anda bisa menghapusnya dengan ctrl+d. seleksi gambar
  4. Atur posisi seleksinya lagi agar benar-benar pas, caranya tinggal geser saja dengan mouse.
  5. Untuk langsung memindahkan hasil crop, Anda bisa langsung menggesernya dengan mouse sambil menekan ctrl pada keyboard.
  6. Sedangkan untuk membuat potongan gambar utuh dalam satu kanvas silahkan tekan ctrl + c lalu buatlah dokumen baru dengan setingan preset clipboard dan pastekan hasilnya di halaman baru tersebut. setelan canvas

3. Menggunakan Magic Eraser Tool

eraser tool

Tips memotong gambar di photoshop yang ketiga adalah dengan memakai magic eraser tool. Kelebihan dari tool ini adalah Anda bisa melakukan crop secara instan pada bagian warna yang polos.

Teknik ini sangat cocok untuk dipakai memotong atau menghapus background foto. Namun syaratnya background foto tersebut harus satu warna atau polos. Berikut cara crop gambar di photoshop memakai magic eraser tool:

  1. Siapkan foto yang memiliki background polos, kemudian masukkan foto tersebut ke dalam photoshop.
  2. Pilih magic eraser tool yang terdapat di menu photoshop bagian kiri.
  3. Sekarang arahkan cursor mouse Anda ke daerah background foto.
  4. Kemudian klik di sana dan background pun akan otomatis terhapus. cara crop background di photoshop

Kini latar gambar Anda sudah di crop dan menjadi transparan atau PNG. Jika Anda ingin menyimpan gambarnya secara transparan atau PNG silahkan buka menu File – Save As – lalu pada format file pilih PNG kemudian pilih Save dan Ok.

Namun jika Anda ingin menyisipkan gambar tersebut ke halaman lain, tekan tombol “V” lalu seret gambar itu dengan mouse menuju halaman lain. Jangan lupa untuk menyesuaikan ukurannya, tekan ctrl+t tarik ujungnya (sambil menekan sift) kemudian enter.

4. Menggunakan Magnetic Lasso Tool

magnetic lasso tool

Magnetic lasso tool adalah salah satu tool seleksi yang mudah digunakan. Dengan tool ini Anda bisa memotong foto sesuai dengan bentuknya tanpa ribet namun hasilnya cukup rapi.

Berikut cara crop gambar menggunakan magnetic lasso tool:

  1. Seperti biasa, open gambar yang ingin Anda crop ke dalam photoshop.
  2. Pilih magnetic lasso tool yang terletak di bagian kiri menu photoshop.
  3. Kemudian arahkan cursor mouse Anda ke bagian pinggir objek yang hendak di potong.
  4. Klik dan geser mouse Anda mengelilingi objek sampai ujung seleksinya bertemu. cara crop foto di photoshop
  5. Jika sudah, tekan tombol “Q” pada keyboard untuk memunculkan tanda merah – merah.
  6. Selanjutnya gunakan eraser tool untuk menghapus tanda merah yang menutupi objek. Hapuslah secara detail agar hasil cropnya nanti rapi. crop gambar di photoshop
  7. Tekan tombol “Q” lagi untuk menghilangkan tanda merah.
  8. Pilih menu select kemudian pilih opsi inverse untuk membalik seleksi.
  9. Terakhir, tekan tombol delete untuk crop backgroundnya.
  10. Sekarang Anda tinggal menyimpan hasilnya atau menyisipkannya ke halaman kerja lain.

Tips memakai magnetic lasso tool adalah usahakan memakai foto yang objeknya contras dengan background, supaya saat menyeleksi nantinya akan lebih mudah dan hasilnya juga rapi.

5. Menggunakan Pen Tool

cara crop gambar dengan pen tool

Cara memotong gambar di photoshop yang keempat adalah memakai pen tool. Pen tool sendiri adalah tool seleksi manual yang terdapat di photoshop.

Kelebihan tool ini adalah Anda bisa melakukan crop sesuai bentuk yang Anda inginkan, misalnya saja untuk crop logo di photoshop sangat dianjurkan memakai cara ini karena hasilnya akan lebih rapi.

Berikut cara crop gambar di photoshop menggunakan pen tool:

  1. Pertama buka gambar yang akan di-crop kedalam photoshop.
  2. Kemudian pilih pen tool yang terdapat di menu sebelah kiri.
  3. Sekarang seleksi mengelilingi objek gambar Anda. Cara menyeleksinya tinggal klik-klik saja sampai titik awal dan titik akhir seleksi bertemu.
  4. Jika sudah, sekarang klik kanan pada area seleksi, kemudian pilih opsi make selection dan ok.
  5. Pergi menuju menu select lalu pilih inverse.
  6. Klik layer gambar Anda (layer gambar yang akan dipotong), kemudian tekan tombol delete di keyboard untuk melakukan crop. layer photoshop
  7. Setelah di crop jangan lupa untuk menghilangkan bekas seleksinya dengan menekan tombol ctrl+d pada keyboard.
  8. Selesai, sekarang Anda bisa langsung menyimpannya menjadi PNG, atau memberikannya warna atau background lain.

Tips menyeleksi menggunakan pen tool:

  1. Saat menyeleksi di area lengkungan, klik dan tahan mouse Anda kemudian geser ke bawah atau atas agar membentuk garis seleksi melengkung yang sempurna. Kemudian tekan tombol alt sambil klik titik pen tool tadi agar garis seleksi yang Anda buat berikutnya netral.
  2. Untuk memindahkan titik seleksi pen tool, tahan tombol ctrl kemudian gunakan cursor mouse Anda untuk menggeser titiknya ke daerah yang diinginkan.

Untuk lebih jelasnya cara menyeleksi menggunakan pen tool yang baik dan benar, kamu bisa simak video berikut ini:

Ada Pertanyaan?

Q: Mas saya sudah menyeleksi gambar dengan benar mengikuti tutorial di atas, namun saya tetap tidak bisa memotong atau menghapus gambar tersebut, dan malah muncul halaman popup aneh?

A: Kemungkinan masalah itu dikarenakan layer gambar Anda masih terkunci.

Jika layer gambar Anda masih ada tanda kunci atau gemboknya seperti gambar di bawah ini, langsung saja buka dengan cara klik dua kali kemudian pilih Ok, atau bisa juga dengan klik kanan layer lalu pilih opsi layer from background.

layer terkunci

Q: Gimana sih Mas cara memindahkan atau menggeser gambar yang sudah di seleksi atau di potong?

A: Caranya pilih move tool yang berada di menu kiri atas atau tekan tombol (V). Kemudian langsung saja geser gambar Anda ke tempat yang di inginkan atau ke kanvas halaman lain.

Q: Mas setelah di seleksi kok masih muncul titik-titiknya? Gimana cara ngilanginnya?

A: Itu adalah titik-titik seleksi, dan di atas saya sudah memberikan cara menghilangkannya, yaitu dengan menekan tombol ctrl+d di keyboard.

Masih ada pertanyaan? Silahkan tulis di kolom komentar!

Akhir kata, demikian pembahasan kita mengenai cara crop foto di photoshop. Semoga artikel ini memberikan manfaat bagi teman-teman semua.

Leave a Reply